Pasar Ciputat Terbakar: Jalan Dewi Sartika, Aria Putra, hingga H Usman Macet Total

Hambali
Pasar Ciputat terbakar membuat membuat kemacetan panjang sulit dihindari Rabu (11/05/22) sore hingga malam hari. (Foto: Hambali)

TANGSEL, iNews.id - Pasar Ciputat terbakar membuat  kemacetan panjang sulit dihindari Rabu (11/05/22) sore hingga malam hari. Ratusan lapak di pasar tersebut ludes terbakar sejak sore hari.   

Pantauan hingga sekira pukul 19.30 WIB, arus lalu lintas di kedua jalur pada Jalan Dewi Sartika, Jalan Aria Putra, hingga Jalan H Usman mengalami kemacetan panjang hingga nyaris tak bisa bergerak.

"Kemacetan panjang terjadi akibat banyak pengendara yang ikut menonton di bahu jalan," ungkap Kanitlantas Polsek Ciputat Timur, AKP Bakti Surung.

Kemacetan belum juga terurai, lantaran petugas masoh fokus memberikan prioritas mobil pemadam yang datang melintas. Awalnya sebanyak 15 unit mobil pemadam tiba di lokasi, namun hingga beberapa saat lalu mobil pemadam dari wilayah lain mulai berdatangan membantu.

"Tidak ada jalur alternatif, jadi mengalir saja. Kita juga mengimbau warga yang tidak berkepentingan tidak parkir di bahu jalan," ucapnya.
 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network