get app
inews
Aa Text
Read Next : Anugerah dan Kebenaran dalam Kristus Yesus

Berpegang Teguh pada Janji Tuhan

Minggu, 14 Januari 2024 | 13:05 WIB
header img

JAKARTA, iNewsTangsel.id - Apa yang Anda pikirkan? 

Apa yang Anda pikirkan sangat penting karena apa yang Anda pegang memengaruhi cara pandang Anda terhadap dunia.

Jika Anda memilih untuk memikirkan janji-janji Tuhan, Anda mulai mengenali berkat-berkat Tuhan di masa-masa yang tidak pasti. Percaya bahwa Tuhan akan menebus dukacita Anda saat ini akan memperlengkapi Anda untuk melangkah maju dalam iman dan terus berjuang. 

Yesaya 12:2 mengingatkan kita bahwa kita adalah milik Allah yang setia menepati janji-Nya. Tuhan menyelamatkan kita dan berjuang untuk kita. Jadi saat kita menjadi milik Tuhan, kita tidak perlu takut—yang perlu kita lakukan hanyalah berpegang teguh pada Tuhan dan menunggu-Nya bertindak. 

Jadi saat Anda melangkah maju hari ini, renungkan beberapa janji Tuhan, dan biarlah janji itu mengubah cara berpikirmu: 

Tuhan akan menopangmu. (Mazmur 55:22)

Damai sejahtera Allah akan menjaga hatimu. (Filipi 4:7)

Allah bergirang karena kamu dengan sukacita. (Zefanya 3:17)

Tuhan akan mengajar dan menunjukkan jalan yang harus kamu lalui. (Mazmur 32:8)

Allah adalah perlindungan dan kekuatanmu, penolong pada saat dibutuhkan. (Mazmur 46:1)

Dalam segala hal, kamu lebih dari seorang pemenang karena Allah mengasihimu. (Roma 8:37)

Tuhan tidak akan pernah meninggalkan atau mengabaikanmu. (Ulangan 31:6)

Kasih Allah yang sempurna melenyapkan semua ketakutan. (1 Yohanes 4:18)

Tidak ada yang dapat memisahkanmu dari kasih Allah. (Roma 8:38-39)

Tuhan belum selesai denganmu. Akan hal ini aku yakin sepenuhnya yaitu Ia, yang memulai pekerjaan yang baik di antara kamu, akan meneruskannya sampai pada akhirnya pada hari Kristus Yesus.(Filipi 1:6)

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut