FKPPI DKI Jakarta Gelar Musda di Aula Sudirman Kodam Jaya

Vitrianda Hilba Siregar
FKPPI DKI Jakarta melaksanakan Musyawarah Daerah X di Aula Sudirman, Makodam Jaya.Foto:Ist

JAKARTA, iNewsTangsel.id-  Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (FKPPI) DKI Jakarta melaksanakan Musyawarah Daerah X di Aula Sudirman, Makodam Jaya.

Acara organisasi Anak Kolong tersebut juga dihadiri oleh sejumlah Pejabat Negara dan tokoh yang notabene merupakan kader-kader FKPPI.

Hadir antara lain, Pengusaha Nasional Pontjo Sutowo selaku Ketua Umum FKPPI, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo sebagai Kepala Badan Bela Negara FKPPI, Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi selaku Ketua Pengabdian Masyarakat FKPPI, Komisaris Utama ASABRI Fary Jemy Francis selaku Bendahara Umum FKPPI.

"Musyawarah Daerah merupakan amanat organisasi yang harus dijalankan untuk meneruskan estafet kepemimpinan sekaligus regenerasi di organisasi".

Demikian disampaikan oleh Ketua FKPPI DKI demisioner Arif Bawono. Sementara itu Ketua FKPPI DKI Terpilih Bambang Dirgantoro menyampaikan bahwa pada masa kepemimpinannya nanti akan mengusung tema

"FKPPI Reborn" dengan mengembalikan kekuatan dan kejayaan FKPPI pada era 90-an yang akan diterjemahkan menjadi beberapa program seperti: regenerasi melalui pendidikan kader dan perekrutan grnerasi muda.

Lalu, pengembangan Mmnat dan bakat kader, pembentukan komunitas sesuai hasil pengembangan minat dan bakat, pemetaan potensi kader, distribusi kader pada posisi posisi strategis sesuai minat, bakat, potensi serta pemanfaatan teknologi untuk mendukung program-program baru yang inovatif.

"Serta memposisikan FKPPI dalam posisi strategis dalam organisasi kelembagaan pemerintahan maupun organisasi pollitik," katanya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network