JAKARTA, iNewsTangsel.id - Menjawab tingginya angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia, Castrol Indonesia meluncurkan Castrol Protect, sebuah program inovatif yang menawarkan asuransi kecelakaan diri gratis bagi para pengguna motor. Tidak hanya menjaga performa mesin motor, kini Castrol juga memastikan pengendara terlindungi di jalan. Cukup dengan membeli oli Castrol, pemotor bisa mendapatkan perlindungan asuransi hingga Rp10 juta per klaim tanpa biaya tambahan.
Program ini disambut hangat oleh para pengguna motor yang kian menyadari pentingnya perlindungan di tengah risiko berkendara. "Keselamatan di jalan adalah prioritas. Dengan Castrol Protect, kami ingin menghadirkan rasa aman bagi konsumen setia kami melalui asuransi kecelakaan diri gratis," ungkap Enjelita Jahja, Presiden Direktur Castrol Indonesia, Senin
(26/08) di Jakarta Selatan.
Uniknya, proses aktivasi asuransi sangat mudah. Pemotor cukup membeli oli Castrol dan memindai QR Code di bengkel mitra untuk langsung mengaktifkan polis. “Kami menggunakan teknologi AI untuk memastikan kemudahan dalam mengakses dan mengaktifkan asuransi dalam hitungan menit,” ujar Amod Dixit, CEO Zensung, yang menjadi mitra teknologi dalam program ini.
Tak hanya itu, Bernardus P. Wanandi, Wakil Presiden Direktur MSIG Indonesia, menyatakan bahwa program ini adalah langkah strategis untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya asuransi di kalangan pengendara motor. “Kami melihat kebutuhan besar akan perlindungan ini, terutama di kota-kota besar dengan risiko kecelakaan yang tinggi,” katanya.
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait