JAKARTA, iNewsTangsel.id - PT Asuransi BRI Life kembali ambil bagian dalam ajang Digiland Run 2025 yang digelar pada 18 Mei lalu. Sebagai official insurance partner, BRI Life menyediakan perlindungan asuransi kecelakaan diri bagi 12.500 peserta lomba lari yang berlangsung di bawah naungan Telkom Group.
"Melalui Pro Sport, BRI Life ingin memberikan rasa aman bagi seluruh peserta, dengan menghadirkan perlindungan finansial atas risiko yang mungkin terjadi selama aktivitas olahraga,” ujar Direktur Utama BRI Life, Aris Hartanto, Kamis (22/5/2025).
Ajang yang mengusung tema #ElevatingYourFuture ini merupakan bagian dari rangkaian acara Digiland 2025. Digiland Run tahun ini menjadi penyelenggaraan kedua bagi BRI Life sebagai mitra resmi. Lomba lari ini juga telah mendapat pengakuan World Athletics Label Road Races, yang menjamin standar internasional dan menarik peserta dari berbagai negara.
Selain lomba lari kategori Half Marathon, 10K, dan 5K, peserta juga mendapatkan fasilitas pemeriksaan kesehatan gratis serta perlindungan asuransi Pro Sport. Produk ini mencakup santunan kecelakaan, biaya pengobatan, hingga perawatan fisioterapi akibat cedera olahraga.
"Melalui ajang ini, kami ingin menunjukkan bahwa gaya hidup sehat perlu disertai dengan perlindungan asuransi dan pemanfaatan layanan digital," tambah Aris.
Mendukung transformasi digital yang diusung Telkom Group, BRI Life kini mempermudah akses layanan asuransi Pro Sport secara digital. Kolaborasi ini mempertegas komitmen BRI Life dalam mendorong gaya hidup sehat, perlindungan jiwa, dan inovasi layanan berbasis teknologi.
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait