Di luar kecocokan teknis, ada satu hal magis yang dilihat Reza Rahadian dalam diri Claresta yang punya sorot mata yang kuat dan meyakinkan.
Aktor 38 tahun ini terpikat oleh kekuatan sorotan mata kuat yang terpancar dari tatapan mata sang aktris."Tapi prosesnya cukup panjang sampai saya merasa Claresta Taufan itu punya sorot mata yang menurut saya kuat sekali gitu. Jadi presence-nya meyakinkan," jelasnya.
Hal ini rupanya menjadi alasan yang paling menyentuh. Reza Rahadian ternyata memiliki misi pribadi untuk 'membayar' kesempatan yang pernah ia dapatkan di awal kariernya.Dia ingin filmnya menjadi wadah bagi talenta-talenta baru.
"Saya ingin berkontribusi melahirkan aktor-aktris generasi aktor baru yang secara latar belakang mungkin belum terlalu populer atau belum semua publik mengenal, tapi semua orang berhak mendapatkan kesempatan yang sama," tuturnya.
Prinsip ini dia pegang teguh sebagai bentuk estafet kebaikan di industri film. "Ini seperti halnya dulu saya dapat kesempatan dari orang-orang film Indonesia. Jadi, buat saya, mudah-mudahan ini salah satu hal yang bisa saya terusin nih ke depan," imbuhnya.
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait
