Smart Book menggabungkan kurikulum dengan konsep pembelajaran yang menyenangkan, menyajikan materi yang mudah dipahami, serta mendukung konten multimedia seperti video, audio, dan permainan interaktif. Buku ini juga terkoneksi dengan platform pembelajaran modern 'Jelajah Ilmu'. Kami berharap inisiatif ini dapat memperluas cakrawala dan menetapkan standar baru bagi buku pelajaran di Indonesia."
Peluncuran Smart Book bertepatan dengan Seminar Nasional Pendidikan yang mengangkat tema 'Pembelajaran Bermakna untuk Mendukung Penguasaan Keterampilan Abad Ke-21'. Acara ini digelar di Aula Ki Hajar Dewantara, Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, dengan fokus pada paparan terkini tentang implementasi Kurikulum Merdeka dan pembelajaran bermakna menuju Generasi Emas Indonesia 2045.
Seminar Nasional ini turut dihadiri oleh sejumlah pakar di bidang pendidikan, antara lain Dr. Yogi Anggraena, M.Si. (Koordinator Pengembangan Kurikulum, Pusat Kurikulum dan Pembelajaran, BSKAP, Kemdikbudristek RI), Prof. Dr. Ir. Richardus Eko Indrajit, M.Sc., M.B.A., M.Phil., M.A. (Pakar Pendidikan), Purwosusilo (Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta), dan Herbet Ang (CEO Intan Pariwara Group).
Inovasi dalam pengembangan perangkat ajar sesuai Kurikulum Merdeka mendapat apresiasi positif dari Dr. Yogi Anggraena, M.Si. "Kami menyambut baik inisiatif Intan Pariwara dengan peluncuran Smart Book. Partisipasi aktif dari seluruh elemen ekosistem pendidikan, termasuk penerbit seperti Intan Pariwara, dianggap penting untuk mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian. Hal ini dapat tercapai melalui pembentukan pelajar Pancasila yang bernalar kritis, kreatif, mandiri, beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia. Inisiatif ini menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk turut berkontribusi dalam mewujudkan pendidikan Indonesia yang berkualitas dan berwawasan global," ujarnya.
Langkah transformatif dalam dunia pendidikan yang diambil oleh Intan Pariwara merupakan bagian dari komitmen mereka sebagai mitra dalam sektor pendidikan Indonesia. Berbagai inovasi dan kolaborasi lainnya juga telah disiapkan untuk memastikan bahwa pendidikan di Tanah Air berkembang sesuai arah yang diinginkan, yaitu mencetak sumber daya manusia terbaik Indonesia.
Editor : Hasiholan Siahaan