get app
inews
Aa Text
Read Next : XFO Skin Clinic di Pondok Indah: Solusi Tren Kontur Wajah Alami untuk Generasi Urban yang Aktif

Robby Shine-Natasya Hadirkan Inovasi Skincare Mengandung Ektsrak Bunga Matahari

Rabu, 03 Juli 2024 | 21:44 WIB
header img
Nastasya menambahkan, varian ini telah dipasarkan di sepuluh negara di antaranya Rusia, Malaysia, Brunei Darussalam, Arab Saudi, Singapore, Taiwan, dan Indonesia

TANGSEL, iNewsTangsel.id - Pasangan selebritas Robby Shine dan Nastasya Shine tidak berhenti membuat inovasi di dunia kecantikan. Kali ini pemilik pusat kebugaran yang tersebar di wilayah Kota Tangerang Selatan ini mengeluarkan varian terbaru, Cushion Sunflower Smart Fit Glowing (Cushion viral Rusia Bunga Matahari) dan saat ini diklaim viral di beberapa negara.  

Melalui brand Shine Russia Plus Skincare yang dirintis sejak 2023, mereka mengklaim bahwa varian baru itu memiliki anti oksidan yang sangat tinggi dan dapat melindungi kulit dari proses penuaan. Saat diaplikasikan di area wajah, varian ini menjadikan kulit wajah glowing.

“Dengan kandungan ekstrak bunga matahari, ini terobosan pertama kali di dunia, dengan tenaga ahli skincare dari Rusia dan produksinya juga di luar negeri. Hanya sekali pakai glowing-nya luar biasa,” kata Robby dalam keterangan tertulis, Selasa (2/7/2024).

Pemilik Duo Shine Fitness ini mengaku mendapat inspirasi usai banyak remaja dan juga wanita dewasa yang mendambakan tampil cantik dengan wajah glowing. 

"Cushion Sunflower Smart Fit Glowing dapat digunakan siapa saja dan tidak ada batasan usia, dari usia 7 tahun hingga orang tua juga dapat menggunakan. Laki-laki juga bisa pakai," bebernya. 

Nastasya Shine atau lebih dikenal Bagus Istri menambahkan, produk tersebut telah melalui serangkaian pengujian selama lebih dari selama satu tahun sebelum dipasarkan. Hal ini bertujuan untuk penyesuaian kulit dari berbagai negara di Asia terutama di Indonesia.

“Kita, kan produksinya di luar negeri, jadi harus ada pengujian dulu yang maksimal, apalagi, kan produksinya enggak sedikit. Kami tes di kulit orang Asia, Indonesia maupun Rusia sampai betul-betul maksimal dan akhirnya sekarang dijual di Indonesia,” terangnya.

Nastasya menambahkan, varian ini telah dipasarkan di sepuluh negara di antaranya Rusia, Malaysia, Brunei Darussalam, Arab Saudi, Singapore, Taiwan, dan Indonesia.

“Market kita yang terluas ada di Malaysia, Indonesia dan Taiwan. Target kami selalu memberikan yang terbaik dan inilah saatnya memberikan kosmetik yang terbaik untuk semua wanita," tandasnya.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut