Top Corporate Social Responsibility of The Year diberikan berdasarkan hasil riset dan penilaian Top CSR Index, menggunakan metode Desk Research yang mengacu kepada laporan Sustainability Report perusahaan tahun 2023 yang terpublikasi. Selain itu,penilaian juga didasarkan atas publikasi kegiatan CSR (TJSL) BRI Life di berbagai media digital serta website resmi perusahaan, dengan tiga parameter yaitu; CSR (TJSL) Concept, CSR (TJSL) Impact, dan CSR (TJSL) Donation Value untuk menentukan perusahaan yang layak meraih penghargaan Top CSR of The Year 2024.
Terkait penghargaan Top Corporate Social Responsibility of The Year yang diterima, Aris mengatakan, “Sepanjang tahun 2023 dan 2024 BRI Life telah menyelenggarakan berbagai kegiatan dalam rangka Tanggung Jawab Sosial Perusahaan diantaranya; pemberdayaan UMKM, dimana kegiatan ini disertai dengan pendampingan selama 1,5 s.d 3 bulan kepada para pelaku UMKM, edukasi literasi keuangan dan asuransi, penanaman pohon di 3 lokasi terpilih (Bandung, Gunung Kidul dan Malang)”.
Dia menambahkan “Selain itu, BRI Life juga melaksanakan kegiatan pemberian pohon/bibit tanaman kepada Nasabah yang berkunjung di 10 (sepuluh) titik kantor Layanan BRI Life di Seluruh Indonesia, pemberian sembako di 18 wilayah di Indonesia dalam program BRI Group berbagi Bahagia, peduli pemilahan sampah, peduli stunting, serta pelepasan kerang hijau sebagai upaya restorasi air laut, dll”
“Kami akan terus memberbaiki dan mengembangkan program TJSL, dengan demikian, keberadaan BRI Life diharapkan makin dapat memberikan manfaat luas bagi Masyarakat secara langsung maupun tidak langsung, sehingga tercipta harmonisasi hubungan antara Perusahaan dengan masyarakat dan lingkungan, yang pada gilirannya akan berdampak pula pada peningkatan kinerja Perusahaan” tutup Aris.
Editor : Hasiholan Siahaan