TANGSEL, iNewsTangsel.id - Pemerintah Kota Tangerang Selatan membongkar dan membedah ratusan rumah tak layak huni. Ini merupakan lanjutan dari program perbaikan Rumah Tak Layak Huni (RUTLH) menjadi layak ditempati.
Menurut Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie, program ini sebagai komitmen Pemkot dalam memastikan kehidupan layak bagi masyarakat Tangerang Selatan.
"Pemerintah kota tidak bisa membiarkan warganya berada dalam kondisi yang tidak baik. Rumahnya terutama karena itu tempat berteduh, apalagi prinsip kota ini Tangerang Selatan adalah rumah kita dan kota kita," kata Benyamin, dilansir dari Diskominfo Tangsel.
Terkait program RUTLH, Pemkot Tangsel tahun ini menargetkan perbaikan 350 RUTLH di tujuh kecamatan.
Saat ini, untuk Kecamatan Setu terdapat sebanyak 49 rumah yang sudah diperbaiki.
Selain perbaikan rumah, Pemkot Tangsel juga berfokus pada program sanitasi, seperti pemasangan tangki septik.
"Mudah-mudahan ini bisa memberikan manfaat untuk seluruh warga Tangerang Selatan," ujar Benyamin.
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait