Setelah IKN Rampung DKI Jakarta Berubah Jadi DKJ yang Paling Stres Artis, Begini Alasan Ridwan Kamil

Agung Bakti Sarasa
Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, tiba-tiba mengunggah foto Monumen Nasional (Monas) di DKI Jakarta pada Sabtu (16/9/2023).(Foto: Abdul Basir)

Diketahui, Kamis (14/9/2023) malam, Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto memastikan nasib Kang Emil ke depannya.

Namun, Airlangga tak ingin kadernya itu maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Suami Atalia Praratya itu diproyeksikan partai berlambang pohon beringin itu untuk kembali maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2024.

"RK (Ridwan Kamil) posisinya sebagai gubernur ya," ujar Ketua Umum Airlangga Hartarto di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat. 

Airlangga pun menyerahkan kewenangan daerah yang menghendaki Ridwan Kamil berkontestasi, meski terbatas di Jabar atau DKI Jakarta.

"Pak RK sendiri yang pilih," sebut Airlangga.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Sebelumnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network