Sebagai Subholding Beyond kWh PLN, PLN Icon Plus pun menciptakan customer experience lewat pengembangan produk dan layanan “Smart and Green Solutions”. Pada IIMS 2024, PLN Icon Plus pun memperkenalkan Smart and Green Solutions sebagai sebuah solusi yang mem-bundling layanan internet ICONNET, Wifi Access Point, CCTV, PLTS Atap, serta instalasi charging station/home charging. Solusi ini diperuntukkan bagi segmen bisnis, industri, pemerintahan, hingga rumah tangga (residensial).
“PLN Icon Plus akan terus mendukung transisi energi di Indonesia. Di antaranya, dengan membangun ekosistem kendaraan listrik serta menghadirkan solusi-solusi hijau yang berbasis teknologi digital. Dalam hal ini, kami gunakan kekuatan teknologi untuk memudahkan akses pelanggan terhadap layanan smart and green solutions,” kata Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi.
Kemudahan itu diwujudkan dalam rupa aplikasi PLN Mobile. Dengan PLN Mobile, pengguna bisa mudah mendapatkan beragam layanan kelistrikan, mulai dari pasang baru, tambah daya, laporan gangguan, hingga pembelian token listrik.
Selain itu, pengguna juga bisa mengakses layanan internet ICONNET, PV Rooftop, serta layanan terkait kendaraan listrik-seperti SPKLU dan swab baterai. Bahkan, pengguna aplikasi pun bisa membeli kendaraan listrik lewat fitur marketplace PLN Mobile.
Hadirnya Smart and Green Solutions di booth PLN mendapat respon positif pengunjung IIMS 2024. Hal tersebut terlihat dari antusiasme pengunjung yang tertarik untuk menggali informasi lebih dalam seputar Smart and Green Solutions. Bahkan, menarik minat pengunjung untuk menggunakan layanan home charging dari PLN Icon Plus.
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait