Kabar Gembira, Pemerintah Buka Lowongan CPNS Sebanyak 419.146 Orang untuk Guru di Daerah

Puti Aini Yasmin
Para guru saat menghadiri peringatan Hari Guru Nasional, beberapa waktu lalu. Foto: Humas Kementerian PANRB)

JAKARTA, iNewsTangsel.id - Pemerintah sedang membuka lowongan CPNS pada tahun ini. Menurut Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas, dari total kebutuhan ASN tahun 2024 yang mencapai 2.302.543 posisi, sebanyak 22,45 persen dialokasikan untuk tenaga pendidikan di daerah.

"Sebanyak 419.146 ASN diperuntukkan bagi Pemda, yang setara dengan 22,45 persen dari kebutuhan nasional, untuk memenuhi kebutuhan ASN guru di instansi daerah," ujar Anas seperti yang dilaporkan oleh sumber resmi KemenpanRB, pada Selasa (27/2/2024).

Selanjutnya, kebutuhan untuk instansi pusat mencakup 207.247 CPNS yang akan direkrut untuk posisi dosen, guru, tenaga kesehatan, dan teknis. Sedangkan 221.936 kebutuhan PPPK akan membuka lowongan untuk guru, tenaga kesehatan, serta tenaga teknis.

Adapun untuk kebutuhan instansi daerah, terdapat 483.575 CPNS yang dibutuhkan untuk posisi teknis, dan 1.383.758 kebutuhan PPPK untuk guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Pendaftaran formasi telah ditutup pada akhir Januari. Saat ini, telah ada usulan dari 478 instansi daerah untuk formasi guru. Sebanyak 169 instansi daerah mengusulkan 22.142 formasi guru CPNS.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network