Jalan Tol Bocimi Rencana Dibuka H+1 Lebaran untuk 1 Jalur

Hasiholan
Basuki menjelaskan bahwa 45 sheet pile sudah terpasang di bagian bawah struktur tol untuk menahan longsor, dan 60 sheet pile lagi akan dipasang di bagian atas. Dok foto iNews

JAKARTA, iNewsTangsel.id -Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sedang mempercepat perbaikan ruas Jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) KM 64+600 A arah Jakarta ke Sukabumi yang mengalami longsor pada Rabu (3/4/2024) pekan lalu. Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, kembali meninjau penanganan darurat pada Selasa (9/4/2024) kemarin.

Dia menyatakan bahwa penanganan sementara dengan pemasangan tiang pancang (sheet pile) untuk memperkuat bagian timbunan jembatan yang longsor diharapkan selesai pada malam ini.

Basuki menjelaskan bahwa 45 sheet pile sudah terpasang di bagian bawah struktur tol untuk menahan longsor, dan 60 sheet pile lagi akan dipasang di bagian atas. Hingga siang tadi, sudah terpasang 37 sheet pile, dan diharapkan semua akan selesai sebelum tengah malam.

Basuki menyatakan bahwa jika pekerjaan tersebut selesai sesuai target, maka pada pagi Rabu (10/4/2024), pekerjaan akan dilanjutkan dengan membersihkan badan jalan. "Sehingga diharapkan pada hari Kamis (11/4/2024), satu lajur fungsional dapat dibuka sebagai cadangan jika terjadi kemacetan di jalur nasional. Rincian teknis akan diatur oleh pihak kepolisian," tambahnya.

Editor : Hasiholan Siahaan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network