Puncak Arus Balik Pemudik Menuju Pulau Jawa Diprediksi Minggu Hingga Senin

Hasiholan
ASDP memperkirakan bahwa puncak arus mudik diprediksi akan terjadi hari Minggu hingga Senin besok.

BAKAUHENI, iNewsTangsel.id - PT ASDP Cabang Bakauheni Lampung Selatan mencatat bahwa ada sebanyak 61.218 pemudik menyeberang ke Pulau Jawa dari Sumatera pada H+3 Lebaran.

Jumlah ini tercatat dari pagi hingga malam di Pelabuhan Bakauheni, di mana arus kendaraan yang memadati 8 dermaga didominasi oleh kendaraan roda dua dan roda empat.

Dari data per 12 jam yang dirilis oleh PT ASDP Cabang Bakauheni, jumlah kendaraan roda dua mencapai 6.102 kendaraan, sementara kendaraan roda empat mencapai 7.739 kendaraan.

Dari jumlah pemudik yang tercatat, sebanyak 61.218, terdiri dari 54.128 pemudik yang berada dalam kendaraan dan 7.090 pemudik yang berjalan kaki.

General Manager PT ASDP Cabang Bakauheni Lampung Selatan, Capt Rudi Sunarko, menyatakan bahwa meskipun kepadatan terus meningkat, namun belum mencapai puncak arus balik Lebaran.

Editor : Hasiholan Siahaan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network