Imas menilai operasi pasar yang dilakukan pemerintah belum efektif mengatasi masalah kenaikan harga sembako. Menurutnya operasi pasar bukanlah solusi utama dalam pengendalian harga sembako.
"Operasi pasar itu tidak bisa dijadikan solusi utama untuk mengendalikan harga sembako. Itu hanya cara instan. Apalagi tidak dilakukan merata di berbagai daerah di Indonesia,” katanya.
Imas menilai Kementerian Perdagangan perlu mencari tahu akar masalah kenaikan harga sembako saat Ramadhan. Apakah dari sisi pasokan, distribusi, atau munculnya para spekulan yang memainkan harga pasar.
“Kami percaya pemerintah dapat segera kendalikan harga sembako," ujarnya.
Legislator asal Dapil Jabar XI ini, menilai Kementerian Perdagangan perlu meningkatkan pengawasan harga komoditas dan stabilitas pasokan sembako selama Bulan Ramadhan ini.
Menurutnya hal ini penting mengingat tren kebutuhan masyarakat terhadap sembako akan terus meningkat hingga Perayaan Lebaran nanti.
“Jangan sampai di tengah ekonomi yang sulit masyarakat akan semakin sulit, karena harga sembako yang tidak terkendali,” pungkasnya.
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait