get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemkot Tangerang Hadirkan Layanan Sedot Kakus, Ini Rincian Biaya dan Cara Pengajuannya

Antisipasi Perubahan Iklim di Kota Tangerang, Berbagai Upaya Dilakukan Pemkot Ini di Wilayahnya

Senin, 31 Juli 2023 | 09:06 WIB
header img
Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah memberikan materi dampak perubahan iklim dalam ,'Webinar Nasional Mitigasi Perubahan Iklim Dalam Mewujudkan Resiliensi Kesehatan Masyarakat di Era Indonesia Emas' oleh Universitas M.H. Thamrin, Sabtu (29/7/2023).

TANGERANG, iNewsTangsel.Id - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mengungkapkan sejumlah upaya telah dilakukan pemerintah ini guna mengantisipasi dampak perubahan iklim.

Hal itu seperti pemberian jaminan kesehatan bagi warga, pelayanan kesehatan, dan upaya peningkatan kualitas lingkungan tempat tinggal.

"Untuk kesehatan, dicover dengan program Jaminan Pengobatan Kesehatan Gratis (Jabat Sehat), Cageur Jasa yang memberikan pelayanan kesehatan ke rumah," kata Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah.

Hal ini disampaikannya dalam 'Webinar  Nasional Mitigasi Perubahan Iklim Dalam Mewujudkan Resiliensi Kesehatan Masyarakat di Era Indonesia Emas' oleh Universitas M.H. Thamrin, Sabtu (29/7/2023).

“Program Kampung Proklim juga menjadi perhatian, di mana masyarakat secara bahu-membahu memperbaiki lingkungan tempat tinggalnya dengan penghijauan dan pengurangan sampah dari sumber," ujarnya. 

Arief R. Wismanyah mengungkapkan di Kota Tangerang telah terbentuk sebanyak 412 kampung Proklim.

Kampung-kampung ini telah menerapkan program pengelolaan sampah, pemanfaatan lahan dengan membentuk KWT, edukasi pengelolaan sampah Reduce, Reuse, Recycle (3R), dan pembentukan bank sampah.

"Untuk bank sampah terbentuk sebanyak 75 unit, dengan jumlah KWT sebanyak 144 kelompok di 13 kecamatan," ujarnya. 

Editor : Mochamad Ade Maulidin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut