get app
inews
Aa Read Next : Dukung Pelestarian Lingkungan, JICT Apresiasi Rekor MURI Daur Ulang Minyak Jelantah

Dukung Pelestarian Lingkungan, BRI Life Tanam dan Bagikan Bibit Pohon di Hari Pohon Nasional 2023

Minggu, 03 Desember 2023 | 12:59 WIB
header img
Kegiatan BRI Life peduli Lingkungan, dengan membagikan bibit-bibit pohon

JAKARTA, iNewsTangsel.id - BRI Life turut andil dalam menyemarakkan Hari Menanam Pohon Nasional yang diperingati setiap tanggal 28 November, yang bertujuan untuk penghijauan serta meningkatkan kesadaran akan  pelestarian lingkungan.

Selain itu, kegiatan penanaman pohon merupakan bentuk kepedulian dan kecintaan bersama dalam menjaga bumi dari pemanasan global dan perubahan iklim yang telah menjadi ancaman, sehingga melalui upaya menjaga pelestarian lingkungan, bumi tetap terjaga dengan baik dan nantinya akan memberi manfaat bagi keberlanjutan kehidupan manusia.

Plt. Direktur Utama BRI Life I Dewa Gede Agung   menjelaskan, kegiatan ini merupakan upaya BRI Life untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat agar berperan aktif dalam menjaga lingkungan, dengan melakukan penanaman pohon dan menjaga kelestarian di sekitar tempat tinggalnya. 

“Hari Menanam Pohon Nasional yang diperingati setiap tanggal 28 November, memberikan kesadaran dan kepedulian kepada masyarakat tentang pentingnya pemulihan kerusakan sumber daya hutan dan lahan serta lingkungan melalui penanaman pohon” tutur Dewa.

Di Jawa Barat, BRI Life bekerjasama dengan Family Farm Lembang selaku wadah dari mitra binaan Balai Besar Pelatihan Pertanian, Dinas Pertanian Kabupaten Bandung Barat, malaksanakan Pengadaan Green House dengan Intalansi Irigasi Tetes di Kabupaten Bandung Barat.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut