Penyanyi Lawas Ratih Purwasih Come Back Gaet Pria Beristri Demi “Arti Cinta”

JAKARTA, iNewsTangsel - Penyanyi lawas era 90-an, Ratih Purwasih tampil kembali di awal 2024 ini. Ratih tampil beda bersama penyanyi pendatang baru, Gandhi Saraghi. Keduanya tampil duet dalam lagu berjudul Arti Cinta ciptaan Cahaya Bunga Saragih.
Duet Ratih Purwasih bersama Gandhi Saraghi menghadirkan nama RAGHI alias Ratih dan Gandhi. Keduanya membawakan lagu nuansa lawas namun dikemas dengan sound kekinian agar bisa dinikmati milenial dan gen Z.
Menariknya, lagu Arti Cinta bukanlah lagu baru melainkan sudah diciptakan oleh Bunga Saragih sejak 12 tahun lalu. Lagu ini kemudian diaransemen oleh violis Maman Piul.
"Saya senang di lagu ini bisa berbagi pengalaman dengan pendatang baru Gandhi, ternyata penyanyi baru ini bukan kaleng-kaleng karena ternyata bisa saling menyesuaikan dan kita buat sebagus mungkin supaya bisa diterima masyarakat," ungkap Ratih Purwasih, saat peluncuran single Arti Cinta di Golden Boutique Hotel Melawai, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Senada dengan Ratih, Gandhi yang diketauhi sudah mempunyai istri ini juga mengaku senang mendapat kesempatan duet dengan penyanyi legendaris seperti Ratih Purwasih.
"Mudah-mudahan saya bisa mengikuti rejeki Ratih lewat single ini. Selain itu, lagu duet ini dapat memberi warna musik Indonesia," ujar pria yang bekerja sebagai manajer hotel berbintang itu.
Sementara itu, Bunga Saragih, mengaku bahagia karena lagu yang ia simpan sejak lama akhirnya berjodoh dengan penyanyi idolanya, Ratih Purwasih.
"Saya menggarap lagu ini dengan ikhlas 12 tahun silam dan sekarang baru dapat penyanyi Ratih yang juga idola saya. Arti Cinta semoga menjadi lagu yang diterima dan disukai masyarakat masa kini dan fans Rati Purwasih," ungkap Bunga.
Maman Piul sebagai arranger meyakini lagu jadul bisa diterima di zaman sekarang yang diminati Gen Z, karena banyak lagu jadul yang di-remake dengan musik modern.
"Lagu ini adalah salah satu produk Maman Piul Enterprise, kami coba merangkul kembali mereka mereka yang senior dan legendaris, kita akan garap lagi dan ternyata jaman sekarang pasarannya belum ada, jadi coba mengembalikan lagi kejayaan mereka di masa dulu," terang Maman Piul.
Acara perilisan single Arti Cinta oleh Ratih Purwasih dan Gandhi Saraghi dikems dengan suasana hangat penuh kebersamaan. Acara itu turut dihadiri beberapa penyanyi lawas, seperti Tiito Sumarsono, Endang S Taurina, hingga grup vokal Male Voice.
Editor : Hasiholan Siahaan