get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilar Saga Ichsan Dukung Penuh Inkai Tangsel Selenggarakan Ujian Kenaikan Tingkat

Tingkatkan Pengetahuan, FORKI Banten Adakan Penataran Wasit dan Juri

Jum'at, 09 Agustus 2024 | 18:51 WIB
header img
Melalui penataran dan akreditasi ini, FORKI Banten menunjukkan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas dan standar dalam dunia karate

"Dengan adanya pembaharuan ini, diharapkan semua pengurus karate di Indonesia, khususnya di Banten, dapat mengikuti standar internasional yang berlaku," kata Anggi.

"Tujuan utama penataran ini adalah memastikan bahwa semua pihak yang terlibat dalam pertandingan karate, termasuk wasit, juri, dan pelatih, memiliki pemahaman yang sama mengenai aturan baru ini," tambahnya.

Pengurus FORKI Banten, Kosasih, menambahkan bahwa langkah ini dilakukan bukan hanya untuk meningkatkan kualitas pertandingan, tetapi juga untuk menjamin keadilan dan konsistensi dalam setiap kompetisi.

Selain itu, akreditasi pelatih yang dilakukan dalam acara ini memberikan kesempatan bagi pelatih untuk mendapatkan sertifikasi resmi yang diakui oleh FORKI dan WKF.

"Sertifikasi ini penting untuk memastikan bahwa pelatih memiliki keterampilan dan pengetahuan yang memadai untuk melatih atlet sesuai standar internasional," jelasnya.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut