get app
inews
Aa Text
Read Next : Bea Cukai Pamerkan Barang Sitaan Senilai Rp6,1 Triliun

Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Indonesia Dorong Perdagangan Terbuka dan Adil di KTT APEC 2024

Minggu, 17 November 2024 | 14:49 WIB
header img
KTT APEC 2024 di Lima menjadi momen penting bagi Indonesia untuk memperjuangkan perdagangan inklusif yang memberikan manfaat

JAKARTA, iNewsTangsel.id - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menegaskan komitmen Indonesia dalam mendorong perdagangan yang terbuka, teratur, dan adil saat menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) 2024 yang berlangsung di Lima, Peru.

Pernyataan ini disampaikan Presiden Prabowo kepada awak media setelah mengikuti rangkaian agenda KTT APEC pada Sabtu (16/11/2024).

Menurut Presiden Prabowo, APEC adalah platform strategis untuk mempererat hubungan antara negara-negara di kawasan Asia-Pasifik.

"Kita terus memperkuat jaringan dan hubungan antar pemimpin di kawasan Pasifik. Banyak hal yang kita bahas, termasuk pentingnya menjaga perdagangan yang terbuka, tetapi tetap adil," kata Presiden Prabowo.

Beliau juga menyoroti pentingnya perdagangan internasional yang terorganisasi dengan baik, menegaskan dukungan Indonesia terhadap perdagangan yang teratur, bebas, namun adil.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut