get app
inews
Aa Text
Read Next : Panglima TNI Hadiri Rakor Tingkat Menteri di Kemenko Polkam RI

Ucapan Jaksa Agung Munculkan Harapan dalam Penegakan Hukum yang Berkeadilan

Kamis, 16 Januari 2025 | 07:26 WIB
header img
Jaksa Agung ST Burhanuddin. Foto: Dok

JAKARTA, iNewsTangsel.id - Jaksa Agung ST Burhanuddin resmi membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kejaksaan Agung (Kejagung) Republik Indoneisa 2025 di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa 14 Januari 2025. 

Rakernas tahun ini mengusung tema Asta Cita sebagai Penguatan Transformasi Kejaksaan Yang Berkeadilan, Humanis, Akuntabel Dan Modern.

Sebuah cuplikan video pernyataan Jaksa Agung diputar sebelum pembukaan Rakernas 2025 ini. Dalam pernyataanya, Jaksa Agung mengajak insan Adhyaksa untuk terus memperkuat tekad sebagai penjaga keadilan.

"Hari ini kita berkumpul bukan hanya menjalankan tugas tapi untuk memperkuat tekad sebagai penjaga keadilan. Ini bukan hanya pekerjaan tapi ini adalah panggilan jiwa. Kita tidak hanya menegakkan aturan. Kita menciptakan harapan," kata Jaksa Agung.

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut