Kapolda Sulut Irjen Pol Roycke Harry Langie Pimpin Serah Terima Jabatan Pejabat Utama dan Kapolres

JAKARTA, iNewsTangsel.id - Kapolda Sulawesi Utara, Irjen Pol Roycke Harry Langie, memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat utama dan Kapolres di jajaran Polda Sulut. Acara yang berlangsung di Aula Tribrata Polda Sulut pada Rabu pagi ini dihadiri oleh Wakapolda Brigjen Pol Bahagia Dachi, para pejabat utama (PJU), para Kapolres, Bhayangkari, serta perwakilan personel.
Dalam sambutannya, Kapolda Sulut menegaskan bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam organisasi Polri. “Pergantian jabatan adalah bagian dari tour of duty yang bertujuan menjaga dinamika organisasi agar terus bergerak maju. Ini penting untuk menghadapi tantangan tugas dan memenuhi ekspektasi masyarakat yang semakin tinggi terhadap kinerja Polri,” ujarnya, Senin (24/3/2025).
Beberapa posisi penting yang mengalami pergantian dalam upacara ini meliputi:
Selain itu, sejumlah jabatan Kapolres juga mengalami pergantian, antara lain:
Kapolda Sulut berharap para pejabat yang baru dilantik dapat segera beradaptasi dengan lingkungan tugas mereka dan menjalankan amanah dengan penuh dedikasi. “Saya percaya bahwa para pejabat yang baru akan membawa inovasi dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” tutupnya.
Editor : Hasiholan Siahaan