get app
inews
Aa Text
Read Next : Marak Kekerasan Seksual di Dunia Pendidikan Tanah Air, Giwo Rubianto: Indonesia Sudah Darurat

Lanjutkan Kampanye Goes Global, D”Masiv Siap Gelar Tur Konser Debut 3 Kota di Jepang

Selasa, 08 April 2025 | 23:55 WIB
header img
Grup musik D'Masiv siap menorehkan tinta emas dalam karier mereka dengan manggung perdana di Jepang lewat gelaran tur konser bertajuk "D'Masiv Japan Pop Journey" 18-20 April 2025

Dalam tur Jepang ini, D'Masiv berencana akan membawakan sekitar 15 lagu, termasuk lagu-lagu mereka yang berbahasa Inggris seperti "Side by Side" dan "November" selain tentu tetap membawakan lagu-lagu yang memang sudah kita rekam selama ini ya, termasuk lagu yang bahasa Inggris, sisanya itu lagu yang memang hits, yang memang menjadi request dari teman-teman yang tinggal di sana. 

“Karena kita baru aja posting nanya kira-kira lagu apa aja yang pingin mereka dengar dan rupanya mereka juga request lagu yang jarang kita bawakan saat live seperti Ingin Lekas Memelukmu Lagi dan Semakin. Rencana itu satu setengah jam berarti sekitar 15 lagu," kata Rian.

Rama gitaris D’Masiv mengungkapkan bahwa tur Japan Pop Journey ini bukan hanya sekadar rangkaian konser, melainkan juga sebuah misi musikal untuk semakin memperluas cakrawala pendengar dan menegaskan eksistensi mereka di kancah musik internasional.

Bisa dikatakan, bukan sekedar penampilan musik, D’Masiv menjadikan perjalanan ini sebagai eksplorasi musikal untuk mendapatkan inspirasi baru untuk perkuat langkah mereka setelah lebih dari dua dekade berkarya. 

Rama berharap dengan semangat yang masih sama seperti saat mereka merintis band ini, D’Masiv akan membanjiri Jepang dan negara Asia lain dengan harmoni pop khas yang telah memikat jutaan hati di Indonesia, siap untuk menciptakan gelombang euforia di setiap venue.

“Kita misinya Goes Global dan berdasarkan pengalaman kita cari banyak koneksi untuk melebarkan sayap dan menambah publikasi ketika punya lagu berbahasa Inggris ini salah satu list mimpi kita main disini dan next kita rencana diawal tahun depan akan bikin tur dikota Jepang yang lebih banyak karena salah satu market kita selain Korea, Taiwan dan Hongkong,”paparnya.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut