Jokowi Kenalkan Prabowo Sebagai Presiden Terpilih, Paus Fransiskus: Tradisi Bagus

Riyan Rizki Roshali
Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus mengapresiasi Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memperkenalkan Prabowo Subianto sebagai Presiden terpilih. Foto: Ist

JAKARTA, iNewsMedan.id - Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus mengapresiasi Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memperkenalkan Prabowo Subianto sebagai Presiden terpilih.

Hal itu disampaikan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat disinggung awak media kala momen Presiden Jokowi memperkenalkan Prabowo Subianto ke Paus Fransiskus di urutan pertama.

“Presiden ke mana-mana selalu mengenalkan Presiden terpilih. Dan tadi secara khusus Paus mengatakan ini adalah tradisi yang bagus di mana ada seorang Presiden yang akan mengakhiri jabatannya memperkenalkan Presiden yang akan datang,” kata Retno Marsudi kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (4/9/2024).

Retno menuturkan, apresiasi tersebut turut disampaikan Paus Fransiskus dalam pertemuan bilateral dengan Kepala Negara.

“Dan dalam pertemuan bilateral tadi, Paus juga menyampaikan hal tersebut,” tandasnya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network