Rossa Gelar Konser Tunggal Here I AM, Refleksi Karir dan Pencapaian Kehidupan Ratu Pop Tanah Air

Thomas Manggala
Rossa gelar konser tunggal di Indonesia Arena 23 Mei 2025

Hal menarik lainnya dalam konser Here I Am kali ini ialah bintang tamu yang dihadirkan oleh queen of pop Indonesia ini tentunya memiliki alasan sendiri untuk dihadirkan dalam gelaran konser ini yang akan menggandeng sederet penyanyi ternama seperti Bernadya, penyanyi solo yang kini tengah naik daun dan begitu digilai anak muda saat ini. 

"Aku tuh suka banget sama Bernadya. Album yang kemarin dikeluarkan Bernadya sama musisi lainnya menurut aku mereka jenius. Aku suka lirik dan komposisi aransemennya. Aku suka inti suaranya Bernadya dan dalam konser ini dia akan hadir," kata Rossa.

Selain Bernadya, konser Here I Am juga akan menghadirkan bintang tamu JKT48. Rossa merasa ini jadi hal baru dalam penampilannya. Kemudian, tak ketinggalan penampilan musisi yang juga menjadi idola karena karya lagunya yang inspiratif yakni Yura Yunita, yang rupanya merupakan solois yang dikagumi Rossa.

"Aku sudah 29 tahun berkarya dan tentu mencari bintang tamu yang belum pernah aku ajak berkolaborasi. Yang kedua ada JKT48, seru kan? itu belum pernah. Nah nanti akan ada (JKT48). 

“Lalu ada juga penyanyi yang aku suka banget dengan karya terutama lirik menginspirasi, jadi aku ajak Yura Yunita serta akan ada beberapa bintang tamu yang hanya akan aku reveal pas di konser. Jadi tungguin ya hahaha,”ucapnya mengenai alasan mengajak bintang tamu dalam konser kali ini. 

Editor : Hasiholan Siahaan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network