TANGERANG, iNewsTangsel.id - Bulan Ramadan selalu menjadi istimewa bagi umat Muslim untuk berkumpul, berbagi, dan mempererat tali silaturahmi. Untuk menyambut momen penuh berkah tersebut, PIK 2 Ramadan Under The Dome telah menggelar acara buka puasa bersama pada 21-23 Maret 2025 di Spike Air Dome, Pantai Indah Kapuk 2.
Pengalaman berbuka puasa bersama dalam suasana megah, dilengkapi dengan tausiyah dari ustadz-ustadz ternama, hiburan Islami, serta berbagai aktivitas komunitas yang seru. Bertempat di Spike Air Dome—dome terbesar di Indonesia dengan kapasitas hingga 5.000 orang—acara ini menjanjikan pengalaman berbuka puasa yang unik dalam suasana Ramadan yang khidmat.
Dengan desain arsitektur yang inovatif dan atmosfer yang nyaman, para pengunjung merasakan kehangatan kebersamaan dalam ibadah, tausiyah, dan hiburan Islami yang menginspirasi. "Kami telah mempersiapkan Spike Air Dome beserta sekitarnya untuk memastikan acara ini menjadi pengalaman yang tak terlupakan," ujar Ryan Adrian, Managing Director Spike Air Dome dalam keterangan tertulisnya, Selasa (25/3/2025).
Sejak pengumuman, sambutan masyarakat terhadap acara ini sangat luar biasa. Hingga saat ini, hampir 2.000 tiket telah terjual dan angka tersebut terus bertambah. Dengan kapasitas yang terbatas, pengunjung dianjurkan segera mengamankan tiket agar tidak kehabisan.
Setiap harinya, pengunjung akan mendapatkan inspirasi dari tausiyah yang disampaikan oleh ustadz-ustadz ternama, antara lain Ustadz Abu Fida, Ustadz Subky Al-Bughury, dan Ustadz Maulana.
Selain tausiyah, acara ini juga menghadirkan Islamic School Competition yang memberi kesempatan bagi anak-anak dan remaja untuk berkompetisi, baik secara individu maupun kelompok, dalam Musabagah Tilawatil Guran (MTA) dan Hadroh. Total hadiah kompetisi mencapai Rp15 juta, mencakup kategori SD hingga SMA.
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait