JAKARTA, iNewsTangsel - Interactive space kini menjadi tren baru yang digandrungi dalam seni berbelanja, karena memungkinkan pengguna atau konsumen berinteraksi dengan lingkungan sekitarnya melalui perpaduan teknologi digital dan fisik. Ruang ini secara khusus dirancang untuk memfasilitasi kolaborasi, kreativitas, dan inovasi dengan menyediakan lingkungan yang dinamis dan responsif bagi pengunjung.
Konsep ini terbukti mampu meningkatkan kualitas hidup, memfasilitasi inovasi, sekaligus menciptakan pengalaman unik bagi pengguna. Saletronik mengadopsi tren ini dengan menghadirkan interactive space yang mengusung konsep hybrid antara offline dan online.
Konsep hybrid ini memberikan kemudahan bagi konsumen untuk berbelanja dengan cara yang paling sesuai dengan kebutuhan mereka. Baik secara langsung di toko maupun melalui platform digital, Saletronik memastikan setiap konsumen mendapatkan produk original bergaransi dengan pelayanan transparan.
Langkah ini dilakukan Saletronik untuk semakin memperkuat posisinya sebagai distributor berbagai merek elektronik ternama di Indonesia. Inisiatif interactive space pertamanya ini juga bertujuan untuk semakin dekat dengan konsumen dan mengembangkan proyek bisnis B2B.
Direktur Eksekutif Saletronik, Lanny Kurniawan, menjelaskan bahwa barang-barang elektronik dianggap sebagai investasi penting bagi konsumen. Oleh karena itu, Saletronik ingin memberikan kesempatan bagi konsumen mendapatkan pengalaman langsung dengan produk.
“Barang-barang elektronik merupakan investasi, jadi kami ingin memastikan konsumen yakin dalam memilih produk sebelum mereka beli,” ujar Lanny Kurniawan, saat peresmian toko di Jakarta, Senin (10/11/2025).
Dia menggarisbawahi pentingnya testing sebelum membeli. Konsep interactive space ini memungkinkan konsumen untuk mencoba dan menguji produk secara langsung sebelum membuat keputusan pembelian.
Lanny berharap kehadiran interactive space ini dapat memberikan kenyamanan dan ketenangan pikiran (peace of mind) bagi konsumen dalam berbelanja elektronik. "Dengan kehadiran interactive space ini, saya berharap Saletronik bisa memberikan konsumen peace of mind dalam berbelanja elektronik,” kata Lanny.
Ia yakin bahwa pendekatan baru ini akan memperkuat kepercayaan konsumen terhadap produk yang dibeli. Terlebih dengan semakin canggih dan mudahnya platform digital dengan beragam aplikasi toko daring.
"Dan tentunya menjadi destinasi utama bagi masyarakat yang mencari produk elektronik rumah tangga berkualitas dan terpercaya," ujarnya lagi, menunjukkan optimisme terhadap masa depan tren belanja hybrid ini.
Editor : Aris
Artikel Terkait
