Menurut Dhini Aminarti, menjadi kuat seringkali bukanlah sebuah pilihan bagi perempuan. Melainkan sebuah keharusan untuk menopang keluarganya agar bisa terus survive dalam menjalani hidup ini.
Dalam film ini, karakter yang diperankan olehnya ini mendeskripsikan bagaimana seorang perempuan itu memang benar-benar menjadi sosok kuat bukan pilihan. Jadi kita semua perempuan itu harus kuat dalam kondisi apapun.
"Ibaratnya kita sakit tapi kita harus kuat mengurus keluarga, urus anak, urus suami gitu kan. Jadi ini memang film perempuan banget," imbuh bintang film Cinta Subuh ini.
Di sisi lain,Dimas Seto yang berperan sebagai Faiz, suami Dania, menyoroti pelajaran tentang kesabaran dan kebijaksanaan dalam menghadapi masalah.
Aktor 46 tahun itu merasa bahwa dua hal tersebut adalah kunci untuk melewati setiap cobaan, seperti yang digambarkan dalam film.
"Kebijaksanaan ya dalam menyikapi sebuah permasalahan dan sabar. Karena sabar itu enggak ada ujungnya," kata Dimas Seto.
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait
