JAKARTA, iNews - PT. Internasional Marmer Galeri (IMG) menghadirkan koleksi terbaru marmer putih Italy berkualitas super. Terdapat empat koleksi baru sebagai komitmen IMG dalam menyediakan keindahan alami dari marmer putih Italy bagi para pecinta estetika desain interior di Tanah Air.
Sebagai distributor premium IMG berfokus pada varietas premium. Koleksi marmer terbaru kali ini ini di antaranya Carrara, Statuario, Calacatta hingga Arabescatto.
Diketahui, marmer putih Italy telah lama diakui sebagai simbol keindahan dan kemewahan dalam dunia desain interior. Untuk itu IMG didirikan membawa visi untuk membawa keindahan alam ini ke dalam hunian pribadi serta proyek-proyek arsitektur di seluruh Indonesia.
Sebagai distributor resmi marmer putih Italia, perusahaan ini menghadirkan koleksi pilihan dari tambang-tambang terkemuka di Italia.
Berikut empat varian baru marmer unggulan koleksi IMG:
1. Carrara
Marmer Carrara umumnya berwarna putih atau biru keabu-abuan, dan sering kali memiliki urat halus. Jenis marmer ini hadir dalam berbagai tingkatan, dipilah berdasarkan tingkat urat, kemurnian warna dan faktor pendukung lainnya. Marmer Carrara berkualitas tertinggi sering menjadi pilihan utama untuk proyek-proye mewah karena warnanya yang putih bersih dan uratnya yang minimal, menciptakan tampilan yang elegan dan berkelas.
2. Statuario
Urat pada marmer Statuario seringkali tebal dan menonjol, menciptakan dampak visual yang mencolok. Terdapat vena yang membentuk pola rumit, meningkatkan estetika batu secara keseluruhan. Marmer Statuario dianggap sebagai varietas langka dan premium, mungkin kurang tersedia dibandingkan Carrara. Kelangkaannya dapat berkontribusi pada biaya yang lebih tinggi.
3. Calacatta
Dikenal dengan latar belakang putih yang khas dan uratnya yang dramatis, yang meliputi spectrum warna dari abu-abu hingga emas. Marmer Calacatta merupakan pilihan yang sering dianggap sebagai bahan mewah, terutama digunakan pada meja dapur, lantai, dan berbagai aplikasi interior lainnya. Keunikan latar belakang dan urat yang mencolok menjadikan marmer Calacatta pilihan yang elegan dan populer untuk meningkatkan estetika ruang.
4. Arabescatto
Ciri utama marmer ini terletak pada pola Arabescato yang khas, di mana cabang dan vena meliuk-liuk membentuk pola yang sangat unik. Pola tersebut tidak hanya memberikan keindahan visual, tetapi juga meningkatkan daya tarik estetika permukaan marmer. Pola Arabescato sering kali membentuk susunan geometris teratur, menggabungkan bentuk-bentuk dasar seperti lingkaran, segitiga, persegi dan sebagainya yang menciptakan tampilan memikat dan harmonis pada marmer tersebut.
Dengan komitmen terhadap keindahan, keunggulan serta inovasi, perusahaan ini siap memenuhi kebutuhan proyek konstruksi dan desain interior yang membutuhkan sentuhan elegan marmer berkualitas tinggi.
"Kami bangga menjadi bagian dari industri marmer di Indonesia dan bisa menghadirkan keindahan marmer Italia yang luar biasa kepada para pelanggan kami," kata Chief Executive Officer (CEO) PT. Internasional Marmer Galeri, Eka Cahyana, dalam keterangannya, Senin (22/1/2024).
Dalam upaya untuk memberikan pengalaman yang lebih baik kepada pelanggan, PT. Internasional Marmer Galeri tidak hanya menawarkan berbagai varietas marmer putih Italia terbaik, tetapi juga menekankan pada layanan yang prima, termasuk konsultasi desain, pemilihan bahan yang tepat, serta pelayanan pemasangan yang handal dan tepat waktu.
"Komitmen kami terhadap kualitas, keberlanjutan serta layanan yang unggul adalah fondasi yang membawa kami menjadi pilihan yang bisa diandalkan dalam industri ini,” ujar Eka.
Editor : Hasiholan Siahaan