get app
inews
Aa Text
Read Next : Kemnaker Ajak Masyarakat Hadiri Naker Fest 2024: Temukan Pekerjaan Impianmu di JIEXPO Kemayoran

Kabar Gembira, Pemerintah Buka Lowongan CPNS Sebanyak 419.146 Orang untuk Guru di Daerah

Selasa, 27 Februari 2024 | 12:09 WIB
header img
Para guru saat menghadiri peringatan Hari Guru Nasional, beberapa waktu lalu. Foto: Humas Kementerian PANRB)

Di sisi lain, terdapat 155.151 usulan PPPK yang diajukan oleh 467 instansi daerah. Namun, pemerintah membuat kebijakan khusus terkait usulan formasi guru.

"Mari kita manfaatkan dengan baik usulan formasi yang telah disediakan oleh pemerintah," imbau Menteri Anas.

Kementerian PANRB telah bertekad untuk memenuhi kebutuhan guru. Sejak tahun 2021, formasi guru telah ditetapkan lebih dari 50 persen dari total formasi nasional.

Sebagai bagian dari upaya memenuhi target satu juta guru yang diusulkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Kementerian PANRB berhasil meningkatkan tingkat keterisian formasi Guru menjadi di atas 78 persen dari sebelumnya sekitar 58 persen.

Plt Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB, Aba Subagja, menjelaskan bahwa Kementerian PANRB membuka peluang lebih luas untuk usulan guru. Khususnya bagi instansi daerah di regional 2, masih ada kesempatan untuk mengajukan kebutuhan guru melalui e-formasi hingga tanggal 2 Maret 2024.

"Dengan langkah ini, kami berharap Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dapat memanfaatkan sebaik-baiknya usulan guru, bahkan melebihi target satu juta guru jika memungkinkan," kata Aba.


 

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut