get app
inews
Aa Text
Read Next : Target 100 Juta Wisatawan Domestik, Kemenparekraf Promosikan Desa Wisata dan Paket Wisata 3B

Hadiri Seminar UPJ Urban Talks, Pilar Saga Sebut Ekonomi Kreatif Kunci Majukan Kota Tangsel

Kamis, 07 Maret 2024 | 22:53 WIB
header img
Guna memperkuat ekonomi kreatif di wilayahnya, Pemkot Tangsel perlu bersinergi dan berkolaborasi dengan sejumlah pihak. Salah satunya, berkolaborasi dengan anak-anak muda

TANGSEL, iNewsTangsel.id-Membangun perkotaan sudah barang tentu memiliki tantangan yang tidak mudah, khususnya bagi pemangku kebijakan yaitu Pemerintah. Banyak aspek dan elemen yang harus diperhatikan dan dibenahi.

Namun, satu hal yang menjadi faktor penting untuk membangun ataupun memajukan perkotaan adalah memperkuat ekonomi kreatif.

Keyakinan bahwa ekonomi kreatif menjadi kunci penting dalam membangun perkotaan ini diungkapkan oleh Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Ichsan dalam acara TEDx UPJ Urban Talks pada Kamis (7/3/2024).

"Tadi yang saya sampaikan bahwa memang membangun sebuah kota tentu saja kota itu harus memiliki identitas atau memiliki jiwa. Kota adalah raga, harus memiliki jiwa, di mana salah satu kekuatannya adalah ekonomi kreatif ataupun kreativitas manusia di dalamnya," ujar Pilar usai acara.

Menurut Pilar, ekonomi kreatif menjadi sektor penting yang sangat diperhatikan dan menjadi bagian dari strategi Pemkot untuk memajukan Kota Tangsel. Ia menilai upaya memajukan ekonomi kreatif memiliki dampak cukup signifikan buat Tangsel.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut