get app
inews
Aa Text
Read Next : Pameran Fotografi 'Pause' Tampilkan Kearifan Budaya Nusantara di Bellevue Art Space

Tangsel Raih Opini WTP ke-12, Ini Kata Benyamin

Senin, 13 Mei 2024 | 14:30 WIB
header img
Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie (foto: Instagram)

TANGSEL, iNewsTangsel - Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kembali meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk yang ke-12 kalinya berturut-turut.
Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) yang diserahkan langsung oleh Kepala Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Provinsi Banten, Dede Sukarjo, kepada Wali Kota dan Ketua DPRD Tangerang Selatan di Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Banten, Serang, pada Selasa (07/05/2024), menegaskan kembali keunggulan dalam pengelolaan keuangan daerah.

Capaian gemilang ini menjadi yang ketiga di bawah kepemimpinan Wali Kota Benyamin Davnie dan Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan.

Menurut Benyamin, capaian ini merupakan buah dari kerja keras seluruh perangkat daerah.

 "Alhamdulillah hasil kerja keras dari seluruh perangkat daerah, pada tahun anggaran 2022 yang lalu kami memperoleh opini WTP dari BPK RI, kami selalu bertekad dan berupaya mempertahankannya, dan akhirnya tahun anggaran 2023 kami kembali meraih opini WTP," kata Benyamin Davnie.

Prestasi ini tidak lepas dari kerja keras semua pihak, baik pemerintah maupun stakeholder terkait, yang membantu memastikan komitmen Pemerintah Kota Tangerang Selatan dalam mengelola keuangan daerah dengan baik.

Meski demikian, Benyamin juga menyadari masih ada kekurangan dan kelemahan yang perlu diperbaiki.

"Namun kami menyadari masih banyak kekurangan dan kelemahan, untuk itu melalui pemeriksaan ini kami dapat informasikan dan mengetahui kelemahan dan segera mungkin melakukan perbaikan pengelolaan keuangan daerah sesuai peraturan perundang-undangan," jelasnya.

Dalam menindaklanjuti rekomendasi dari BPK, Benyamin menegaskan akan segera membahasnya dengan TAPD (Tim Anggaran Pemerintah Daerah) dan DPRD, menunjukkan komitmen untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan daerah.

Sementara itu, Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Banten, Dede Sukarjo, juga memberikan apresiasi atas pencapaian yang diraih oleh Pemerintah Kota Tangerang Selatan.

"BPK mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Wali Kota Tangerang Selatan beserta seluruh jajaran atas capaian Opini Wajar Tanpa Pengecualian ke-12," ucapnya.

Dede juga mengungkapkan bahwa Kota Tangerang Selatan mendapatkan predikat tinggi dengan persentase 90,23% dalam penyelesaian Tindak Lanjut Rekomendasi Hasil Pemeriksaan (TLRHP).

"Kami berharap untuk segera menindaklanjuti rekomendasi BPK yang dimuat dalam TLRHP ini sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku," tambahnya.

Prestasi ini menjadi dorongan dan motivasi bagi Pemerintah Kota Tangerang Selatan untuk terus memperbaiki pertanggungjawaban pelaksanaan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), menunjukkan komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kota Tangerang Selatan.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut