get app
inews
Aa Read Next : Pemkot Tangsel Tingkatkan Infrastruktur Jalan dengan Patching Beton di Ruas Jalan Yapen

MNC Group Galang Sinergi Nasional CSR untuk Dorong Pembangunan Infrastruktur Daerah Tertinggal

Kamis, 17 Oktober 2024 | 11:42 WIB
header img
Program CSR yang terintegrasi, seperti yang diinisiasi oleh MNC Group, diyakini akan membawa dampak positif bagi peningkatan taraf hidup masyarakat

JAKARTA, iNewsTangsel.id - MNC Group kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung pembangunan infrastruktur di daerah tertinggal dan terisolir melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) yang terintegrasi. Dalam acara Sinergi Nasional CSR Indonesia Maju yang digelar di MNC Conference Hall, iNews Tower, Jakarta Pusat, Rabu (16/10/2024) malam.

Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo, mengajak pelaku usaha dan institusi filantropi di Indonesia untuk memperkuat kolaborasi dalam kegiatan sosial, terutama di bidang infrastruktur.

"Sinergi antar pelaku usaha dan institusi filantropi sangat penting untuk menciptakan program CSR yang lebih efektif dan tepat sasaran, terutama di sektor infrastruktur yang memiliki dampak langsung terhadap kehidupan masyarakat di daerah tertinggal," ujar Hary Tanoesoedibjo dalam pidatonya. Ia menekankan bahwa dengan kolaborasi yang lebih kuat, upaya peningkatan prasarana seperti pembangunan jembatan, akses air bersih, dan fasilitas umum lainnya dapat lebih cepat terwujud dan memberi dampak positif bagi ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Melalui MNC Peduli, divisi sosial MNC Group, berbagai proyek infrastruktur telah dilaksanakan di sejumlah daerah pedesaan yang terisolir. Salah satu program unggulan adalah pembangunan jembatan yang menghubungkan antar wilayah, yang diharapkan dapat mempermudah mobilitas masyarakat serta membuka peluang ekonomi baru di daerah tersebut.

"Mobilitas yang lebih mudah dan cepat akan mengurangi biaya transportasi dan mempercepat pertumbuhan ekonomi di daerah terisolir. Pembangunan infrastruktur ini tidak hanya berdampak pada ekonomi, tetapi juga pada sektor kesehatan, pendidikan, dan interaksi sosial antar masyarakat," tambah Hary.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut