Benyamin-Pilar Siapkan Program Unggulan 2025-2030 dari Pendidikan, Kesehatan hingga Infrastuktur

TANGSEL, iNewsTangsel.id - Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie menguraikan berbagai rencana program strategis yang akan dijalankan bersama Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan.
Hal tersebut disampaikan dalam Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Wali Kota Tangerang Selatan periode 2025-2030 di hadapan Gubernur Banten, Forkopimda, Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Tangerang Selatan pada Rabu (5/3/2025).
Beberapa program yang tentu akan menjadi bagian dari perencanaan pembangunan jangka menengah, Pemerintah Kota Tangerang Selatan melalui Bappelitbangda telah memulai penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap program yang dijalankan benar-benar membawa manfaat bagi masyarakat serta menjadikan Tangsel sebagai kota yang unggul, inklusif, inovatif, kolaboratif, dan lestari nantinya,” ujar Benyamin.
Saat ini, dokumen tersebut tengah memasuki tahap rancangan awal dan akan dikonsultasikan kepada publik pada minggu keempat Maret 2025.
Editor : Hasiholan Siahaan