SERPONG, iNewsTangsel.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi (DSDABMBK) sedang melakukan revitalisasi pedestrian di Jalan Raya Ciater, Serpong.
Kepala Bidang Drainase dan Pedestrian, Saflinawati, menjelaskan bahwa revitalisasi ini dirancang agar ramah bagi penyandang disabilitas, sebagai bagian dari komitmen Pemkot untuk menjadikan Tangsel kota yang inklusif.
"Revitalisasi pedestrian ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan bagi pejalan kaki dan tentunya ramah bagi penyandang disabilitas," katanya, Kamis (17/10/2024).
Beberapa perubahan yang dilakukan meliputi penggantian granit dan beton dengan batu andesit, pemasangan kanstin yang disesuaikan dengan kondisi lokasi, serta penambahan ubin pengarah untuk disabilitas.
"Pedestrian ini juga dilengkapi dengan fasilitas seperti tempat duduk, tempat sampah, parkir sepeda, lampu penerangan, dan bollard," jelasnya.
Editor : Hasiholan Siahaan