"Posisi Wakil Presiden selama ini jarang disorot, semoga dengan energi Mas Gibran sebagai anak muda, kinerjanya bisa lebih progresif," tambahnya.
Arie juga menyinggung status Gibran sebagai putra dari Presiden sebelumnya, Joko Widodo, namun hal tersebut tidak mengurangi keyakinannya terhadap kinerja Gibran.
"Tidak bisa dipungkiri bahwa kedudukan Mas Gibran sebagai anak presiden, serta proses kehadirannya dalam Pilpres, sempat menjadi pertanyaan di benak sebagian rakyat Indonesia," lanjut Arie.
"Namun, semoga hal ini menjadi motivasi tambahan untuk membuktikan bahwa kadang dibutuhkan proses yang rumit dan privilese luar biasa untuk menempatkan anak muda pada posisi yang selama ini jarang menampilkan terobosan signifikan. Doa terbaik untuk Mas Gibran Rakabuming," tutupnya.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta