PSSI Dibully Netizen Gegara JIS Dinilai Tidak Layak untuk Timnas

Tim iNews. id
Stadion JIS di Jakarta Utara.Foto: Dok

“Makin yakin, jika asal bukan Anies itu nyata,” demikian bunyi tulisan dari gambar tersebut. Sebelumnya, PT Jakarta Propertindo (Jakpro) selaku pengelola Jakarta International Stadium atau JIS angkat bicara terkait sikap PSSI tersebut.

Jakpro membeberkan bukti-bukti bahwa stadion anyar di ibu kota itu memenuhi kualitas standar FIFA.

Jakpro mengeluarkan poin-poin yang mengungkap JIS sudah sesuai dengan kriteria stadion standar FIFA setelah PSSI membatalkan laga Timnas Indonesia vs Curacao di loka tanding yang berlokasi di Jakarta Utara tersebut.

Jakpro menegaskan jika JIS telah berstandar FIFA. Dilihat berdasarkan kelengkapan fasilitas, infrastruktur, serta memenuhi rekomendasi, teknis dan persyaratan hingga penyediaan fasilitas hospitality.

Jakpro menyatakan JIS dirancang oleh Buro Happold, konsultan perencana dari Inggris, yang memiliki pengalaman internasional dalam merancang stadion-stadion sepak bola modern seperti Tottenham Hotspur Stadium di London serta perancangan beberapa stadion Piala Dunia Qatar 2022.

"JIS merupakan salah satu stadion yang mirip dengan stadion di Eropa baik secara desain maupun fasilitas. Selain itu, Jakpro juga didampingi langsung oleh Assessor FIFA pada saat perencanaan dan desain JIS dilakukan," ujar Plt Direktur Proyek JIS, Arry Wibowo.

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network