TANGERANG, iNewsTangsel.id - Transjakarta mengumumkan untuk pengguna layanan Bus Transjakarta dengan tujuan Bandara Soekarno Hatta, mulai tanggal 1 Mei 2024, tarif akan ditetapkan sebesar Rp3.500. Ini memberikan alternatif transportasi yang ekonomis bagi para pelancong yang ingin pergi ke Bandara Soetta.
Rute bus yang menghubungkan Halte Kalideres dengan Cengkareng ini telah diperluas oleh PT Transportasi Jakarta, dan tarif baru ini akan diberlakukan mulai tanggal 1 Mei 2024.
TransJakarta mengumumkan melalui akun Instagram resmi mereka bahwa rute dari Kalideres ke Bandara Soekarno-Hatta akan tersedia dengan tarif normal Rp3.500. Layanan ini akan tersedia dari jam 05.00 sampai 22.00 WIB setiap hari, yang merupakan perluasan dari jam operasional sebelumnya yang hanya dari 05.30 sampai 09.20 WIB dan 16.30 sampai 21.10 WIB.
Sebagai ungkapan terima kasih kepada para pengguna setia rute SH1 yang telah memanfaatkan layanan ini sejak tahap uji coba pada bulan Juli 2023, TransJakarta mengundang mereka untuk terus menggunakan layanan ini di masa yang akan datang.
"Terima kasih kepada pelanggan setia SH1 yang telah menggunakan layanan ini sejak diuji coba pada Juli 2023 lalu. Sampai jumpa di perjalanan berikutnya bersama TransJakarta," tulis TransJakarta melalui postingan di akun Instagram resmi @infotije, pada Kamis (25/4)
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait