ChildFund International Berkomitmen Memberikan Dampak Kepada 5 Juta Anak Indonesia pada Tahun 2026

Hasiholan
Dalam perayaan 50 tahun ChildFund International di Indonesia dengan tema Kolaborasi Berdampak ini, kami mengundang semua untuk terus mendukung dan bergabung bersama ChildFund International.

Perubahan ini mencerminkan komitmen ChildFund International dalam melaksanakan program-program komprehensif untuk membantu anak-anak yang terpinggirkan, terlantar, dan rentan, agar dapat membangun kapasitas dan meningkatkan kualitas hidup mereka menjadi orang dewasa yang berperan serta dalam komunitas mereka.

Pada tahun 2023, ChildFund International di Indonesia merayakan lima puluh tahun dedikasinya dalam mendukung anak-anak, orang tua, dan pemangku kepentingan lainnya dalam mempromosikan perubahan sosial yang berkelanjutan.

Selama perjalanannya, ChildFund International di Indonesia telah menghasilkan banyak karya berbasis bukti. ChildFund telah bekerja di lebih dari 13 provinsi untuk mendukung anak-anak dan keluarga dalam berbagai situasi.

"Saat ini, area kerja ChildFund International di Indonesia mencakup 32 kabupaten dan kota di 8 provinsi, termasuk Sumatera Selatan, Lampung, DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, dan Nusa Tenggara Timur, di mana kami bekerja sama dengan 14 mitra implementasi. Inisiatif kami telah memberikan dampak yang signifikan, memberikan manfaat bagi jutaan anak dan keluarga.

Dalam waktu hanya 2 tahun, dari 2022 hingga 2023, program-program kami berhasil menjangkau lebih dari 2,5 juta anak dan keluarga. Ini belum termasuk jangkauan media yang mencapai lebih dari 5 juta individu," ungkap Ma'ad.

Editor : Hasiholan Siahaan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network