Grup yang terdiri dari Tantri (vokal), Cella (gitar), dan Chua (bass) ini menyuguhkan atraksi musik yang memukau, dipadukan dengan tata panggung, desain visual, dan pencahayaan yang menarik di hadapan Kerabat Kotak
Di tengah euforia konser, Tantri berbagi cerita mengenai persiapan panjang yang mereka lakukan. "Empat bulan kami habiskan untuk menyusun konser malam ini. Ini adalah konser tunggal pertama kami, dan kebahagiaan kami tak terhingga bisa berbagi momen spesial ini dengan Kerabat Kotak," ungkapnya.
Tantri juga menyampaikan rasa terima kasih kepada penggemar yang telah memberikan dukungan selama 20 tahun perjalanan mereka. Serta yang telah hadir serta membeli tiket untuk menyaksikan konser tersebut.
"Kami sangat berterima kasih atas dukungan kalian semua selama 20 tahun kami berkarya, khususnya bagi yang sudah hadir dan membeli tiket. Terima kasih telah menyisihkan waktu dan uang untuk konser malam ini. We love you all," kata Tantri.
Selama konser, Kotak membawakan 22 lagu hit mereka, di antaranya Pelan-Pelan Saja, Tendangan Dari Langit, Satu Indonesia, Rock Never Dies, serta beberapa lagu yang dibawakan bersama musisi tamu, seperti Sabda Netizen dengan Yacko, It's Okay Not To Be Okay bersama Adjie Santosoputro, dan Kosong Toejuh yang mereka nyanyikan bersama Ello.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait