Ia menegaskan bahwa investigasi perlu dilakukan untuk memastikan apakah tindakan APMM tersebut sesuai dengan prosedur operasi standar (SOP) atau ada pelanggaran oleh petugas. Terlebih lagi, adanya klaim sepihak yang menyatakan bahwa penembakan terjadi akibat perlawanan dari pihak WNI perlu diuji kebenarannya.
"Kemenlu sudah mengambil langkah diplomatik, dan kami meminta agar langkah tersebut dapat mendorong pemerintah Malaysia melakukan penyelidikan resmi atas kasus ini. Penting untuk mengungkap fakta sebenarnya," tegas Haji Uma.
Ia juga menekankan pentingnya sikap resmi pemerintah dan upaya diplomatik agar hubungan bilateral dan diplomasi antara Indonesia dan Malaysia sebagai negara bertetangga tetap terjaga di masa depan.
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait