Khutbah Idul Fitri 2025 di Masjid Istiqlal: Solidaritas dan Kebersamaan untuk Persatuan Bangsa

Binti Mufarida
Khutbah ditutup dengan doa agar Idul Fitri menjadi momentum untuk terus menyebarkan kebaikan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Foto Aldi Chandra

JAKARTA, iNewsTangsel.id - Ribuan jemaah melaksanakan sholat Idul Fitri 2025 di Masjid Istiqlal, Jakarta, pada Senin (31/3/2025). Sholat tersebut juga diikuti oleh Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

Guru Besar UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Ahmad Tholabi, bertindak sebagai khatib. Dalam khutbahnya, Tholabi menekankan pentingnya solidaritas, kebersamaan, dan menjaga nilai-nilai kemanusiaan sebagai wujud implementasi dari ajaran Islam dan Pancasila demi persatuan bangsa.

Tholabi mengingatkan bahwa semangat berbagi dan kepedulian sosial yang tercipta selama Ramadhan harus terus dipertahankan. Data menunjukkan bahwa tren pengumpulan zakat di Indonesia semakin positif dari tahun ke tahun, yang semakin memperkuat posisi Indonesia sebagai negara paling dermawan di dunia berdasarkan laporan The World Giving Index 2024.

“Kita harus mengelola kebaikan ini dengan baik dan efektif sebagai wujud nyata dari sila kedua Pancasila, yaitu Kemanusiaan yang Adil dan Beradab,” kata Tholabi di hadapan jemaah.

Tholabi juga menekankan pentingnya kebersamaan dalam membangun persatuan bangsa. Menurutnya, kebiasaan baik yang dilakukan selama Ramadhan, seperti berbuka puasa bersama, tarawih berjemaah, dan tadarus Al-Qur'an, menjadi modal penting untuk memperkuat kohesivitas sosial.

Editor : Hasiholan Siahaan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network