Apalagi tampak si anak disanksi penguntingan baju seragam di halaman sekolah dengan disaksikan siswa lainnya.
Dari keterangan yang dihimpun video ini pun viral dengan caption"Viral guru di jawa tengah gunting baju siswa Netijan tak setuju, seharusnya bisa dibicarakan lebih baik terlebih dahulu" tulisnya dalam keterangan video.
Bahkan di kolom komentar video tersebut. Banyak warganet yang menyayangkan sikap oknum guru ini.
“Yah kalo memang tidak mengikuti peraturan sekolah, silakan didik sendiri,” cetus akun @DimasSetyawan.
“Ya, tapi tidak sepantasnya seragam milik orang dirusak,” jawab akun @BayuTriR.
“Pengalaman saya sebagai guru BP/BK SMP menemui anak yang bajunya seperti itu tidak aku gunting, tapi anak dan ortunya dipanggil,” tulis akun @TatiNurliah.
Menurut @Margiyati, Tati Nurliah tergolong guru yang bijak, “Panggil Ortunya, dimusyawarahkan, kalau keluarga tidak mampu bantu supaya bisa membeli seragam yang sesuai,” sarannya.
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait