Merespons video viral ini, Bupati Klaten Hamenang Wajar Ismoyo langsung gerak cepat meninjaunya. Setelah memastikan kebenaran adanya polisi tidur berjejer ini, Bupati memerintahkan dinas terkait untuk mengeksekusinya.
"Yang pertama, itu bukan di depan pemda, melainkan di seberang pemda," ujar Bupati Hamenang lewat akun Instagram pribadinya @Hamenang dikutip Senin (28/4/2025).
Kedua, polisi tidur ini bukan inisiasi dari Pemda Klaten, melainkan usulan dari warga yang mungkin memiliki tempat-tempat di belakang polisi tidur tersebut.
"Mungkin maksudnya baik agar tidak terjadi kecelakaan karena kebut-kebutan di jalur lambat, tapi tidak pas," tuturnya.
Ketiga setelah mengecek kondisi yang sebenarnya, dia memerintakan Dinas PU untuk mensterilkan area dengan membongkar polisi tidur tersebut.
"Sore ini kami langsung eksekusi ke lokasi bersama DPU," tukasnya.
Editor : Hasiholan Siahaan
Artikel Terkait