TANGERANG, iNewsTangsel - Kuliner kaki lima asal Taiwan, Taso hadir di pameran waralaba Info Franchise Business Concept (IFBC) 2024.
Taso merupakan makanan sosis yang cukup fenonemal di negara asalnya. Penganan ini biasanya ada di Pasar Malam Taiwan.
Menurut Lio Adrian, CEO PT. Taso Indonesia Raya, Taso berasal dari singkatan Taiwan Sosis. Meski namanya Taiwan Sosis, Lio menjamin produknya halal dan kini dikembangkan sebagai UMKM lokal di Tanah Air.
Lio mengatakan, sosis ini bukan produk impor dari Taiwan, melainkan hanya terinspirasi dari produk olahan daging yang kerap dijual di pasar malam Taiwan.
Cita rasa kuliner ini cukup unik dan berbeda dengan kebanyakan sosis yang beredar di pasar, karena berkiblat pada cita rasa Amerika dan Eropa. Ada rasa manis dan gurih pada sosis ini, tidak seperti sosis biasa yang cenderung asin.
"Sosis ini berbahan dasar 100% ayam dan menggunakan bumbu-bumbu asli dari Indonesia. Ini adalah sosis halal ala Taiwan pertama di Indonesia," kata Lio Adrian, disela pameran IFBC di ICE BSD, Tangerang, Jumat (23/2/2024).
Editor : Hasiholan Siahaan