get app
inews
Aa Read Next : Rendahnya Literasi, IFG Luncurkan Buku Terkait Asuransi dan Dana Pensiun di Universitas Indonesia

Tips Mengatur Keuangan Pasca Lebaran, Lakukan Penghematan!

Kamis, 11 April 2024 | 14:32 WIB
header img
Asuransi kesehatan bisa memberikan ketenangan pikiran dan meminimalkan risiko keuangan dengan melindungi finansial kita ketika harus melakukan pembayaran saat jatuh sakit dalam jumlah besar.

2. Tunda pengeluaran yang tak perlu

Memulihkan anggaran usai Lebaran memang susah-susah gampang. Kamu bisa menunda pengeluaran yang tidak terlalu penting semaksimal mungkin.

Dalam situasi ini, menahan diri dari godaan belanja sangat disarankan. Intinya, fokuslah mempertahankan uang yang tersisa, paling tidak sampai kamu kembali menerima gaji. Pergunakan uang tersebut sebijak mungkin untuk memenuhi kebutuhan prioritas dan pokok kamu, ya!

Lakukan penghematan

Agar kantong tak makin jebol setelah Lebaran, lakukanlah penghematan di beberapa pos pengeluaran. Ada banyak hal yang bisa kamu lakukan, seperti membawa bekal saat ke kantor, hingga mengurangi membeli kopi di kafe yang dapat membuat cash flow semakin berantakan.

4. Tetapkan pengeluaran harian

Untuk menekan pengeluaran pasca Lebaran, tetapkanlah biaya yang boleh dikeluarkan setiap harinya. Misalnya kamu menetapkan Rp 50 ribu untuk pengeluaran setiap hari.

Konsistenlah untuk menggunakan uang tersebut dan hindari membawa uang tunai lebih dari itu. Yang terpenting, jangan pernah tergoda untuk melanggarnya.

5. Sehatkan kembali dana darurat

Membengkaknya pengeluaran selama bulan Ramadan dan libur Lebaran sangat memungkinkan ditutupi dari dana darurat alih-alih akan menggantinya di bulan depan. Karena judulnya dana darurat, maka sudah sepatutnya bagi kamu kembali memenuhi dana darurat setelah Lebaran.

Hal ini perlu menjadi perhatian penting karena dana darurat harus selalu ada dalam jumlah yang cukup di dalam keuangan. Agar keuangan tidak berisiko mengalami masalah di kemudian hari.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Berita iNews Tangsel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut