Peduli Pendidikan di Provinsi Banten, Airin Siapkan Beasiswa Perguruan Tinggi untuk Para Guru
Rabu, 10 Juli 2024 | 15:14 WIB

"Ke depan sesuai kebiasaan saya di Tangerang Selatan kasih beasiswa bagi guru-guru untuk bisa untuk mendapatkan sekolah S1. Itu bagian dari cara untuk meningkatkan kesejahteraan ditambah dengan kualitas dari para guru," ungkapnya.
Airin pun menekankan bahwa pendidikan merupakan tanggungjawab bersama. Menurutnya, kemajuan pendidikan tidak hanya dapat dicapai oleh pemerintah semata, tetapi membutuhkan kolaborasi.
"Pendidikan merupakan tanggungjawab kita bersama. Tidak mungkin pemerintah berjalan sendiri, tetapi harus ada kolaborasi dan kerjasama antara praktisi dan masyarakat," pungkasnya.
Editor : Hasiholan Siahaan