get app
inews
Aa Text
Read Next : PINTU Luncurkan Pintu Pro Futures, Fitur Perdagangan Derivatif Crypto di Indonesia

Hadirkan Pengalaman Trading Canggih untuk Trader Pro, PINTU Luncurkan Pintu Pro Web

Selasa, 20 Agustus 2024 | 08:13 WIB
header img
Aplikasi PINTU menjadi perusahaan berbasis teknologi blockchain yang menyediakan fitur investasi crypto terlengkap di Indonesia. (Foto Istimewa)

JAKARTA, iNewsTangsel.id - PT Pintu Kemana Saja (PINTU), sebuah aplikasi crypto serba-in-one, terus mengembangkan berbagai fitur baru untuk memberikan pengalaman investasi dan trading terbaik bagi penggunanya. Kali ini, PINTU memperkenalkan fitur terbaru mereka, yaitu Pintu Pro yang sekarang tersedia dalam versi Web. Kehadiran Pintu Pro Web ini menambah variasi fitur Pintu Pro yang sebelumnya telah tersedia dalam versi mobile.

Chief Marketing Officer (CMO) PINTU, Timothius Martin, Senin (19/8/2024) mengatakan, “Respons pengguna terhadap fitur Pintu Pro sangat luar biasa, sehingga mendorong kami untuk mempercepat peluncuran fitur lanjutan yaitu Pintu Pro Web. Fitur baru Pintu Pro Web ini dilengkapi dengan berbagai alat yang lengkap, canggih, dan memiliki banyak keunggulan untuk memaksimalkan profitabilitas bagi trader pro.”

Pintu Pro Web menawarkan berbagai fitur canggih, di antaranya:

- Dashboard All-in-One: Menyajikan grafik pemantauan nilai aset, tabel lokasi portofolio, riwayat aktivitas pengguna, hingga berbagai berita terbaru dalam satu dashboard.
- Charting Tool Terlengkap: Pintu Pro Web dilengkapi dengan alat charting super dari TradingView yang memudahkan dan mempercepat analisis teknikal bagi trader pro.
- Tipe Order Canggih: Kebutuhan trading trader pro menjadi lebih mudah dengan tipe order canggih seperti Post Only, Good-Till-Canceled (GTC), Immediate-or-Cancel (IOC), dan Fill-or-Kill (FOK).
- Order Book: Tampilan order book secara real-time dengan likuiditas yang dalam.

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut