get app
inews
Aa Read Next : Dukung Ekosistem Syariah di Indonesia, CIMB Niaga Syariah Gelar Haya Festival untuk Kelima Kalinya

Lucia Karina terpilih sebagai UN Global Compact SDG Pioneer 2024

Minggu, 27 Oktober 2024 | 23:24 WIB
header img
Para pemimpin bisnis harus berpikir lebih jauh dan membuat keputusan yang menghasilkan nilai jangka panjang, tidak hanya untuk bisnis tetapi juga untuk masyarakat

Karina juga menegaskan bahwa nilai-nilai keberlanjutan telah terkandung dalam Pancasila, jauh sebelum konsep SDGs muncul. Ia percaya bahwa dengan berpegang pada nilai-nilai dasar ini, Indonesia bisa menjadi contoh global dalam pencapaian pembangunan berkelanjutan.

Selain Karina, acara ini turut dihadiri tokoh-tokoh penting dalam bisnis berkelanjutan, seperti Martha Tilaar, Pendiri & Ketua Martha Tilaar Group yang diwakili putranya Bryan Tilaar; Noke Kiroyan, Ketua Kiroyan Partners; Imam Prasodjo, Ketua Yayasan Nurani Dunia; serta Bruna Elias, Senior Manager, SDG Innovation Accelerator, UN Global Compact.

Dalam diskusi panel, Noke Kiroyan, Ketua Kiroyan Partners, memberikan pandangannya tentang pentingnya peran SDG Pioneer. “Pioneer adalah seseorang yang mempelopori sesuatu. Terpilihnya Bu Karina sebagai SDG Pioneer menunjukkan bahwa beliau harus tampil dan membagikan konsep serta langkah yang telah dilakukannya. Ini untuk menciptakan transformasi mindset yang akan mendorong profesional lain memahami bahwa penerapan etika bisnis beriringan dengan peningkatan kepercayaan publik,” ungkap Noke.

Pernyataan Noke didukung oleh Imam Prasodjo yang menyatakan bahwa, “Untuk menciptakan pembangunan berkelanjutan, semua elemen harus terhubung. Dunia bisnis memang bertanggung jawab untuk menghasilkan profit, tetapi juga perlu menjaga kesejahteraan alam sebagai rumah kita. Maka, pionir seperti Bu Karina yang mampu memberikan contoh nyata sangat diperlukan.”

Editor : Hasiholan Siahaan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut